DOCTYPE html PUBLIC "-//W3C//DTD XHTML 1.0 Strict//EN" "http://www.w3.org/TR/xhtml1/DTD/xhtml1-strict.dtd"> Didi Tarsidi: Counseling, Blindness and Inclusive Education: Menggunakan Aplikasi Scanner dengan Scanbox Buatan Sendiri
  • HOME


  • Guestbook -- Buku Tamu



    Anda adalah pengunjung ke

    Silakan isi Buku Tamu Saya. Terima kasih banyak.
  • Lihat Buku Tamu


  • Comment

    Jika anda ingin meninggalkan pesan atau komentar,
    atau ingin mengajukan pertanyaan yang memerlukan respon saya,
    silakan klik
  • Komentar dan Pertanyaan Anda




  • Contents

    Untuk menampilkan daftar lengkap isi blog ini, silakan klik
  • Contents -- Daftar Isi




  • Izin

    Anda boleh mengutip artikel-artikel di blog ini asalkan anda mencantumkan nama penulisnya dan alamat blog ini sebagai sumber referensi.


    22 May 2017

    Menggunakan Aplikasi Scanner dengan Scanbox Buatan Sendiri



    Seperti mungkin sudah anda ketahui, dengan scanner dan komputer yang dilengkapi software pembaca layar (seperti JAWS), orang tunanetra dapat membaca tulisan cetak biasa tanpa bantuan orang awas. Namun tentu saja proses scanning ini hanya dapat dilakukan di rumah atau di kantor. Tetapi dengan ponsel pintar yang dilengkapi dengan aplikasi scanner, kini orang tunanetra juga dapat melakukan scanning di mana pun mereka berada, sehingga mereka dapat langsung membaca handout yang diterimanya.
    Ada beberapa aplikasi scanner yang dapat digunakan dengan ponsel iOS ataupun Android, antara lain Prizmo, Prizmo Go, dan KNFB reader. Saya lebih merekomendasikan Prizmo Go.
    Untuk menggunakan Prizmo Go dengan iPhone, letakkan bahan bacaan sekitar 30-40 cm di belakang kamera lalu klik tombol Take Picture pada aplikasi Prizmo Go.
    Agar hasil scanning-nya lebih akurat, anda dapat menggunakan Scanbox atau Scanstand untuk membokuskan kamera terhadap objek bacaan itu.
    Di sini saya akan mendeskripsikan Scanbox dan bagaimana anda dapat membuat sendiri Scanbox tiruan.

    Scanbox terbuat dari kertas karton setebal sekitar 2 milimeter. Dalam keadaan terlipat, Scanbox itu tampak bagaikan sebuah map.
    Dalam keadaan terpasang, Scanbox tampak sebagai sebuah kotak tanpa tutup. Pada saat digunakan, Scanbox diletakkan terbaring dengan bukaannya menghadap ke pengguna.

    Ukuran kotak tersebut adalah sebagai berikut:
    • Panjang (kiri-kanan) dasar kotak = 31 cm.
    • Panjang (kiri-kanan) atap kotak = 23 cm.
    • Lebar (depan-belakang) dasar kotak = 23 cm.
    • Lebar (depan-belakang) atap kotak = 17 cm.
    • Tinggi kotak = 31 cm.

    Dengan kata lain,
    • Ukuran dasar kotak = 31 x 23 cm.
    • Ukuran atap kotak = 23 x 17 cm.
    • Di kiri, kanan, dan belakang kotak ada dinding setinggi 31 cm,
    • sedangkan bagian depannya (yang lebih dekat ke badan pengguna) terbuka.
    • Di bagian tengah atap kotak ada lubang pengintip berbentuk segi empat seluas 2 x 2 cm.

    Untuk dapat menyulap Scanbox dari bentuk map ke bentuk kotak, Scanbox dilengkapi dengan kancing-kancing magnet.

    Untuk menggunakannya:
    • Letakkan kertas yang berisi bahan bacaan di dasar kotak dengan posisi landscape (sesuai dengan tata letak ruangan dalam kotak), dengan awal bacaan ada di sebelah kiri.
    • Aktifkan aplikasi Prizmo Go.
    • Letakkan smart phone di atas atap kotak dengan kamera belakangnya tepat di lubang pengintip.
    • Klik tombol Take Picture.
    • Setelah sekitar 5 detik, Smart Phone akan langsung membacakan hasil scanning itu.
    • Jika anda ingin membaca ulang, posisikan kursor smart phone ke bagian kiri layar.
    • Untuk melakukan scanning terhadap halaman lain, klik tombol Return to Camera di ujung
    kanan aplikasi.
    Untuk menonton demo penggunaan Scanbox di Youtube, silakan masuk ke tautan berikut:
    https://www.youtube.com/watch?v=XTLnWwM20Go
    Scanbox dijual dengan kisaran harga 30 dollar AS, dan harus dipesan dari luar negeri.
    Akan tetapi saya sudah mencoba membuat tiruannya dari kardus Indomie, dan hasil scanning-nya sama akurat.
    Untuk dapat membuat tiruan Scanbox itu anda perlu dua kardus Indomie ataupun kardus lainnya yang dapat mengakomodasi ukuran Scanbox.
    Catatan: Demi menekan harga produksi dan menghindari keterampilan teknis yang lebih rumit, anda tidak perlu memikirkan tiruan Scanbox yang dapat dilipat seperti map, sehingga anda tidak perlu membeli kancing magnet. Dengan demikian, anda dapat membuatnya tanpa biaya atau hanya dengan biaya kurang dari lima ribu rupiah saja.

    Aplikasi Prizmo Go untuk iPhone dapat diunduh dari tautan berikut:
    Prizmo Go - Instant Text Capture by Creaceed SPRL
    https://appsto.re/id/EdmIgb.i
    Kalau hanya sekadar untuk membaca, anda cukup mengunduh aplikasi yang free. Tapi kalau anda perlu Export Pack (yang memungkinkan anda melakukan copy atau share), anda dapat membelinya seharga Rp 75 ribu.
    Untuk membeli Export Pack, silakan masuk ke Application Settings di aplikasi Prizmo Go tersebut.
    -- (Didi Tarsidi) --

    Labels:

    :)

    Anda ingin mencari artikel lain? Silakan isi formulir pencarian di bawah ini. :)
    Google
  • Kembali ke DAFTAR ISI